WhatsApp
logo fazpass
Home » Blog » Authentication » Silent Network Authentication: Solusi Verifikasi yang Lebih Efektif

Silent Network Authentication: Solusi Verifikasi yang Lebih Efektif

Ketahui apa yang dimaksud dengan Silent Network Authentication, bagaimana cara kerjanya, serta implementasi dan kelebihannya.
by Fazpass Indonesia
June 5, 2024

Melalui perkembangan era digital yang terus berjalan, salah satu aspek terpenting yang harus diperhatikan oleh setiap bisnis adalah keamanan. Metode verifikasi tradisional seperti One-Time Password (OTP) telah lama digunakan untuk memastikan keamanan transaksi dan akses pengguna. Namun, metode ini memiliki berbagai kelemahan sehingga di sinilah Silent Network Authentication (SNA) hadir mengisi kekosongan/kelemahan tersebut sebagai solusi yang lebih canggih dan efektif.

Artikel ini akan menjelaskan apa itu SNA, bagaimana cara kerjanya, implementasi SNA di berbagai industri, kelebihannya dibandingkan dengan metode OTP tradisional, tantangan dalam implementasi SNA, komparasi SNA dengan OTP Tradisional yang menunjukkan alasan mengapa pada akhirnya anda perlu mempertimbangkan untuk mengintegrasikan SNA dalam sistem keamanan bisnis anda.

 

Apa Itu Silent Network Authentication?

Silent Network Authentication (SNA) adalah metode verifikasi yang memanfaatkan jaringan seluler untuk mengautentikasi pengguna tidak secara terang-terangan atau tidak memerlukan interaksi langsung dari pengguna. Cara SNA bekerja adalah dengan memverifikasi identitas pengguna melalui informasi yang ada di jaringan seluler, seperti data lokasi, nomor telepon, dan informasi jaringan lainnya. Selanjutnya, ada proses pencocokan dengan data yang telah tersimpan di sistem penyedia layanan. 

 

Cara Kerja Silent Network Authentication

Proses SNA dimulai ketika pengguna mencoba mengakses layanan atau melakukan transaksi. Berikut adalah langkah-langkah umum dalam proses SNA:

  1. Pengguna mencoba mengakses aplikasi atau layanan yang memerlukan autentikasi sebagai bentuk permintaan akses.
  2. Sistem SNA mengumpulkan data dari jaringan seluler pengguna, seperti lokasi, nomor telepon, dan informasi jaringan.
  3. Data yang dikumpulkan dari jaringan seluler dicocokkan dengan data yang telah ada di sistem penyedia layanan sebagai bentuk verifikasi data.
  4. Jika data cocok, pengguna diizinkan untuk mengakses layanan atau menyelesaikan transaksi tanpa perlu memasukkan OTP atau berinteraksi dengan aplikasi autentikasi lainnya sebagai bentuk autentikasi.

 

Pengalaman Pengguna

SNA dirancang untuk meningkatkan pengalaman pengguna secara signifikan. Pengguna tidak lagi harus menunggu kode OTP dikirimkan melalui SMS atau email, kemudian memasukkannya secara manual. Dengan tidak perlu lagi memasukkan kode OTP, SNA membuat proses autentikasi menjadi lebih cepat dan mudah. Verifikasi terjadi secara otomatis dan di belakang layar. Ini memungkinkan pengguna untuk mengakses layanan dengan lancar tanpa hambatan tambahan. Hal tersebut sangat mengurangi friksi dan meningkatkan kepuasan pengguna sehingga retensi pelanggan dan loyalitas terhadap layanan yang disediakan dapat meningkat.

 

Silent Verif

 

Implementasi SNA di Berbagai Industri

1. Aplikasi Sosial Media

Guna meningkatkan keamanan, aplikasi sosial media yang memiliki jutaan pengguna aktif setiap harinya juga dapat memanfaatkan SNA. Saat pengguna mencoba mengakses akun mereka dari perangkat baru atau lokasi yang tidak dikenal, SNA dapat digunakan untuk memverifikasi identitas pengguna tanpa mengganggu pengalaman mereka. Ini membantu dalam mencegah akses tidak sah dan melindungi informasi pribadi pengguna.

2. Industri Keuangan

Dalam industri keuangan, keamanan adalah hal yang paling penting. SNA biasanya digunakan di bank dan lembaga keuangan untuk memastikan bahwa hanya pengguna yang sah yang dapat melakukan transaksi dan mengakses rekening. Misalnya, ketika pengguna mencoba masuk ke aplikasi mobile banking, SNA secara otomatis memverifikasi nomor telepon dan lokasi pengguna melalui jaringan seluler tanpa memerlukan interaksi tambahan. Hal ini tidak hanya mempercepat proses login, tetapi juga mengurangi risiko penipuan.

3. E-commerce

Akibat transaksi keuangan yang tinggi, platform e-commerce seringkali menjadi target serangan siber. Dengan mengimplementasikan SNA, platform e-commerce dapat memastikan bahwa setiap transaksi dilakukan oleh pengguna yang sah. Saat pengguna melakukan pembayaran, SNA memverifikasi identitas pengguna secara diam-diam, mengurangi kemungkinan penipuan dan memberikan pengalaman berbelanja yang lebih aman dan nyaman.

4. Layanan Kesehatan

Layanan kesehatan yang menawarkan konsultasi online dan pengelolaan data pasien juga memerlukan tingkat privasi atau keamanan yang tinggi. Ini memperlihatkan bagaimana keperluan dalam hal melindungi privasi pasien dan mencegah kebocoran data sensitif. Melalui SNA, SNA dapat digunakan untuk memastikan bahwa hanya pasien yang sah yang dapat mengakses data kesehatan mereka. 

 

Kelebihan Silent Network Authentication

1. Cepat dan Efisien

Proses verifikasi melalui SNA sangat cepat karena tidak memerlukan interaksi manual dari pengguna. Hal ini karena proses verifikasi tidak lagi menunggu respons dari pengguna. Hal ini tidak hanya mengurangi waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikan transaksi atau mengakses layanan, tetapi juga meningkatkan efisiensi. Jika dibandingkan, OTP tradisional memerlukan interaksi pengguna untuk memasukkan kode yang diterima. SNA tidak memerlukan interaksi pengguna, membuat proses lebih lancar. Oleh karena itu, SNA lebih cepat karena proses verifikasi dilakukan secara otomatis tanpa menunggu pengguna memasukkan kode.

2. Kemudahan Penggunaan

Salah satu kelebihan utama SNA adalah kemudahannya jika dilihat dari sisi pengguna. Pengguna tidak perlu memasukkan kode OTP yang dikirim melalui SMS atau email. Proses autentikasi berlangsung di belakang layar sehingga pengalaman pengguna menjadi lebih mulus dan tidak terganggu oleh proses-proses yang harus dilalui.

3. Keamanan Tinggi

Akibat proses autentikasi dilakukan melalui jaringan seluler yang sulit diretas, dapat dikatakan bahwa SNA menawarkan tingkat keamanan yang tinggi. Dengan demikian, risiko pencurian kode OTP oleh pihak ketiga dapat diminimalisir. Selain itu, SNA menggunakan berbagai lapisan verifikasi data yang membuatnya lebih sulit untuk ditembus. SNA lebih aman karena memanfaatkan jaringan seluler yang lebih sulit diretas dibandingkan dengan SMS atau email. Metode OTP tradisional rentan terhadap serangan phishing dan spoofing, di mana penyerang mencoba mencuri atau meniru kode OTP. Dengan SNA, risiko ini dapat dikurangi karena proses verifikasi dilakukan secara diam-diam melalui jaringan seluler yang aman.

4. Biaya yang Kompetitif

Berdasarkan kacamata lain, penggunaan SNA ini juga dapat mengurangi biaya operasional yang terkait dengan pengiriman OTP melalui SMS atau email. Biaya tambahan untuk pengiriman pesan pada akhirnya dapat dihindari karena autentikasi dilakukan melalui jaringan seluler. Dalam jangka panjang, SNA memiliki cost yang juga kompetitif.

 

Tantangan dalam Implementasi SNA

Meskipun SNA menawarkan banyak keuntungan, ada beberapa tantangan yang harus diatasi dalam implementasinya:

1. Keterbatasan Jaringan

SNA memiliki sifat dependent atau bergantung pada jaringan seluler untuk mengautentikasi pengguna. Dengan demikian, daerah-daerah khususnya dengan karakteristik daerah dengan jangkauan jaringan yang buruk atau tidak stabil, proses verifikasi dapat terganggu. Oleh karena itu, penting untuk bekerja sama dengan penyedia layanan seluler yang memiliki jangkauan dan kualitas jaringan yang baik.

2. Kepatuhan Regulasi

Implementasi SNA harus menyesuaikan dan mematuhi konteks regulasi privasi dan keamanan data yang berlaku di setiap negara. Misalnya, di Uni Eropa, penggunaan data jaringan untuk autentikasi harus sesuai dengan General Data Protection Regulation (GDPR). Bisnis harus memastikan bahwa mereka mematuhi semua regulasi yang relevan untuk menghindari masalah hukum.

3. Integrasi dengan Sistem

Dalam proses integrasi, diperlukan tim IT yang terampil dan berpengalaman untuk memastikan integrasi yang mulus dan tanpa gangguan. Dalam konteks jika infrastruktur teknologi yang digunakan sudah usang atau tidak kompatibel, integrasi SNA dengan sistem keamanan yang sudah ada dapat menjadi tantangan.

 

Kesimpulan

Dengan semakin berkembangnya teknologi dan meningkatnya demant terhadap keamanan yang lebih baik, SNA diperkirakan akan semakin populer di berbagai industri. SNA sebagai metode autentikasi yang unggul akan semakin diperkuat melalui berbagai inovasi baru dalam teknologi jaringan dan peningkatan dalam kemampuan analisis data. Selain itu, dengan semakin banyaknya perangkat yang terhubung ke internet (Internet of Things), kebutuhan akan metode autentikasi yang cepat, aman, dan efisien seperti SNA akan terus meningkat.

Silent Network Authentication (SNA) adalah solusi autentikasi yang inovatif dan efektif yang menawarkan banyak kelebihan dibandingkan dengan metode OTP tradisional. Dengan kecepatan, efisiensi, kemudahan penggunaan, keamanan tinggi, dan pengurangan risiko phishing dan spoofing, SNA menjadi pilihan yang sangat baik untuk bisnis yang ingin meningkatkan keamanan dan kenyamanan pengguna. Pada saat yang bersamaan, SNA memerlukan kerjasama dengan penyedia layanan yang memiliki infrastruktur jaringan yang kuat dan andal dalam hal pengimplementasiannya, serta kepatuhan terhadap regulasi privasi dan keamanan data yang berlaku. Bisnis yang berhasil mengatasi tantangan ini akan dapat menikmati manfaat besar dari penggunaan SNA.

 

Tentang Fazpass

Dapatkan ketenangan pikiran dengan mengamankan setiap transaksi dan pelanggan Anda dengan Fazpass. Kunjungi situs kami sekarang, atau hubungi kami untuk mempelajari lebih lanjut melalui demo gratis hari ini.

Fazpass merupakan penyedia layanan solusi autentikasi multi-faktor yang membantu perusahaan melalui omni channel dan multi-provider hanya dengan satu kali integrasi API.

Related Articles
Want to Keep Update on Fazpass Blog & Features?
For information about how Fazpass handles your personal data, please see our privacy policy.
fazpass logo
We are a Multi-Factor Authentication Solution Service Provider that helps enterprises engage with Omnichannel and Multi-Provider with just Single API Integration.
Jl. Delima I No. 10 Kav. DKI Meruya Sel., Kec. Kembangan, Kota Jakarta Barat Daerah Khusus Ibukota Jakarta 11610
ISO 27001FIDO_Alliance_Logo-1 1
crossmenuchevron-downchevron-right