Ingin tahu perbandingan di antara WhatsApp Initiate vs WhatsApp OTP dalam kacamata bisnis? Meski kedua sistem autentikasi ini sama-sama memakai WhatsApp, namun ada kelebihan yang membuatnya berbeda.
Autentikasi menggunakan platform WhatsApp, memang bukan hal yang baru. Jumlah pengguna WA di Indonesia yang mencapai 112 juta, membuat platform di bawah naungan Meta ini dimanfaatkan untuk bisnis.
Dengan familiaritas terhadap WhatsApp, maka terciptalah WA Initiate dan OTP sebagai sarana autentikasi di platform tersebut. Pertanyaannya, mana dari keduanya yang cocok dipakai untuk bisnis?
Apa itu WhatsApp Initiate dan Cara Kerjanya
WhatsApp Initiate adalah metode autentikasi yang tidak menggunakan one-time password atau OTP, untuk mengizinkan akses ke pengguna. Bisa dikatakan, bahwa metode ini merupakan OTPless authentication.
Sistem ini akan membuat autentikasi menjadi lebih mulus dan cepat. Berbeda dengan WA OTP yang membuat pengguna harus menunggu kode, dan harus kembali lagi mengetikkan kode untuk melanjutkan.
Jadi, bagaimana cara pengguna melakukan autentikasi, jika tanpa menggunakan OTP? WA Initiate menggunakan sistem token, di mana pengguna hanya perlu mengklik token yang kirim. Begini cara kerjanya:
- Saat pengguna ingin login ke layanan digital, akan muncul opsi untuk melanjutkan (atau Sign In) ke WhatsApp.
- Dengan mengklik opsi tersebut, aplikasi WhatsApp akan terbuka di device pengguna. Akan muncul isi pesan ke nomor khusus beserta link autentikasi.
- Pengguna hanya tinggal mengklik link tersebut, dan kembali diarahkan ke layanan tadi. Proses dinyatakan selesai, dan pengguna telah sign in.
Sistem WA Initiate dapat diimplementasikan ke layanan dalam bentuk website atau aplikasi mobile. Fleksibilitas ini membuat perusahaan dapat beralih ke OTP-less authentication yang lebih aman.
Keuntungan Menggunakan WhatsApp Initiate
Sekilas, sistem ini tidak terlalu berbeda dengan OTP-based authentication di WhatsApp. Namun, ini hanya sekilas saja, karena jika dilihat lebih dekat, maka akan ada berbagai keuntungan yang dapat memberi benefit ke bisnis:
Lebih Murah dari Sistem OTP
Murah bukan berarti bagus, tapi prinsip ini tidak berlaku untuk WhatsApp Initiate. Sebagai sistem yang memberikan keamanan lebih baik, WA Initiate juga memiliki harga yang lebih murah dari sistem OTP.
Sebenarnya, WhatsApp OTP merupakan pilihan OTP-based authentication yang murah. Hanya saja, biaya total OTP WA masih besar, apabila perusahaan butuh kuantitas pengiriman kode yang banyak.
Jadi, perusahaan yang memiliki jutaan customer misalnya, tentu ingin opsi yang lebih hemat biaya. WA Initiate dapat menjadi pilihan bagi mereka yang ingin menghemat anggaran, hanya untuk sekedar autentikasi.
Proses Login yang Lebih Mudah
Frictionless authentication adalah pencapaian yang diinginkan oleh perusahaan penyedia layanan digital. Untuk menciptakan autentikasi yang ramah dan mudah bagi pelanggan, WA Initiate wajib diandalkan.
Seperti yang sudah dijelaskan bagaimana cara kerjanya tadi, sistem autentikasi ini memiliki proses login yang lebih mudah. Pengguna tidak perlu bolak-balik layar untuk menginput kode OTP lagi setiap kali login.
Saat autentikasi, ibaratnya smartphone turut membantu pengguna dalam melakukan proses autentikasi. Proses autentikasi yang mudah akan dapat meningkatkan daily user, customer satisfaction, dan indikator lainnya.
Mengurangi Risiko Salah Input Kode OTP
Masih membahas soal pengguna layanan digital, kelemahan OTP lainya ada pada input yang dilakukan manual. Proses pengetikan karakter-karakter OTP tersebut secara manual, dapat memicu terjadinya kesalahan (typo).
Dengan sistem link token dari WA Initiate, kesalahan tersebut dapat teratasi. Bagaimana tidak, pengguna hanya tinggal mengklik tombol dan link saja. Sulit untuk lalai jika sistemnya sesimpel ini.
Bagaimana dengan WhatsApp OTP dan Cara Kerjanya
Untuk membandingkan WhatsApp Initiate vs WhatsApp OTP secara adil, maka mari bahas mengenai one-time password di WA ini. WhatsApp OTP adalah fitur autentikasi yang menggunakan WA sebagai pengiriman.
Umumnya, sebagian provider OTP menyediakannya dalam WhatsApp Business API. Paket ini tidak hanya untuk mengirim OTP saja, namun juga untuk fitur WhatsApp Business initiated messages, masking, dan blast yang dipakai untuk marketing.
Jadi, perbedaannya dengan OTP lain hanya pada pengirimannya yang melalui WhatsApp. Untuk cara kerjanya juga terbilang simpel, namun sedikit lebih lama dibandingkan WA Initiate:
- Pengguna login ke layanan digital dengan cara konvensional—username atau nama akun beserta password.
- Untuk autentikasi, server akan meminta pengguna untuk mengetikkan nomor HP yang WhatsApp-nya aktif. Ini dilakukan jika WA belum dihubungkan sebelumnya.
- Pengguna perlu menunggu beberapa detik hingga muncul notifikasi pesan baru WhatsApp yang berisi kode OTP.
- Pengguna baru mengetikkan kode yang sudah diberitahu melalui pesan WhatsApp tadi, ke kolom yang disediakan.
Keuntungan Menggunakan WhatsApp OTP
Tidak kalah dari WA Initiate, one-time password melalui WhatsApp juga memiliki keuntungannya tersendiri. Keuntungan-keuntungan ini yang membuatnya masih eksis dan dipakai dalam berbagai jenis perusahaan:
Sistem Autentikasi yang Sudah Familiar
One-time password adalah sistem yang sudah lama eksis untuk keamanan digital. Tidak hanya sekedar WhatsApp, sistem autentikasi ini juga digunakan di email, panggilan telepon, SMS, dan token fisik seperti YubiKey.
Kehadirannya yang begitu lama tentu membuat banyak pengguna yang sudah familiar dengannya. Terutama saat setiap pengguna menggunakan beragam layanan digital yang mengharuskan validasi/autentikasi.
Sementara itu, WA Initiate adalah jargon teknologi yang terbilang masih baru di mata orang awam. Jadi, butuh waktu lama bagi orang untuk mulai mengenal sistem autentikasi ini.
Bisa Dikombinasikan dengan SMS Sebagai Backup
OTP di WA tidak memiliki success delivery rate yang sempurna, karena itu perusahaan dapat mengimplementasi sistem failover. Failover adalah sistem perpindahan ke channel lain, apabila pengiriman melalui satu channel gagal.
Dalam konteks ini, SMS failover akan dapat menjadi backup yang sempurna untuk WhatsApp. Hal ini dapat memastikan, jika setiap pengiriman OTP akan sampai ke perangkat penerima secepat mungkin.
Dengan memastikan pengiriman yang sukses, failover juga dapat meningkatkan kepuasan pelanggan. Itu sebabnya banyak provider OTP yang juga menyediakan sistem failover, untuk setiap channel OTP ke klien.
Lebih Mudah Diimplementasikan
Untuk menggunakan layanan OTP di WA, perusahaan perlu mengimplementasikan sistemnya ke layanan mereka. Untungnya, implementasi autentikasi ini tidak sesulit mengimplementasi WA Initiate.
Untuk yang menggunakan WhatsApp Business API, provider OTP sudah memberikan user interface yang mudah dimengerti. Umumnya provider API ini dinamakan sebagai Business Solution Partner atau BSP.
Dengan API tersebut, perusahaan tinggal memakai template untuk mengirim OTP, dan kebutuhan marketing lainnya. Semua proses implementasi sudah dibantu oleh BSP, sampai sistem OTP siap beroperasi.
WhatsApp Initiate vs WhatsApp OTP: Mana yang Cocok dengan Bisnis Anda?
Tadi itu adalah pembahasan WA Initiate vs WA OTP secara menyeluruh. Sekarang, Anda sebagai pemilik bisnis perlu memutuskan mana di antara keduanya yang cocok untuk Anda.
WA Initiate memang menawarkan kemudahan dan harga yang lebih murah dibandingkan sistem OTP di WA. Namun di sisi lain, OTP masih memberikan rasa familiaritas dan fleksibilitas yang tak kalah penting.
Sebab itu, jika Anda ingin menghemat biaya OTP, maka WhatsApp Initiate dapat dijadikan pilihan. Sementara jika Anda ingin implementasi yang mudah dan fitur yang lebih beragam, maka OTP di WA tetap pilihan yang bagus.
Kiranya perbandingan WhatsApp Initiate vs WhatsApp OTP di atas, dapat menginformasikan Anda untuk membuat keputusan. Pastikan untuk memilih mana yang sesuai.